MY MENU

News

News

Judul
Berkah Harga Batu bara, Laba ITMG Meroket 1.105% Pada 2021
Penulis
CNBC Indonesia
Tanggal Diciptakan
02/24/2022
Lampiran0
Views
397
Konten
Tingginya harga batu bara memberi berkah bagi perusahaan batu bara, termasuk PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG). Sepanjang tahun lalu, ITMG berhasil membukukan laba bersih yang meroket hingga 1.105% year-on-year (yoy).

Perseroan membukukan laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar US$ 475,57 juta pada 2021, meroket 1.105% dibandingkan dengan hanya US$ 39,47 juta pada 2020.

Perolehan laba pada 2021 itu setara dengan sekitar Rp 6,8 triliun (asumsi kurs Rp 14.300/dolar AS). +

Akibatnya, laba bersih per saham dasar turut terkerek menjadi US$ 0,43 pada 2021, dari sebelumnya US$ 0,04 pada 2020. 

Sepanjang tahun lalu, pendapatan bersih tercatat US$ 2,08 miliar, tumbuh signifikan hingga 75,2% dibandingkan dengan US$ 1,18 miliar pada 2020. 

Beban pokok pendapatan mencapai US$ 1,16 miliar, naik 17,6% dibandingkan dengan US$ 986,19 juta pada tahun sebelumnya. 

Salin URL

Pilih semua URL dibawah untuk disalin

Edit komentar

Masukkan kata sandi untuk mengedit postingan

Hapus komentarHapus postingan

Masukkan kata sandi untuk menghapus postiingan

Customer Service 150350 (Indonesia) Support

PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK)